Maros – reaksipress.com – Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) STAI DDI Maros menggelar Pelatihan Kader Dasar (PKD) II, Ahad (23/06/2024) di Perpustakaan Daerah, Kabupaten Maros. Acara ini bertujuan untuk memperkuat kaderisasi dalam organisasi serta meneguhkan komitmen terhadap nilai-nilai kedisiplinan, spiritualitas, dan kesehatan.
Pembukaan acara PKD II dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Wakil Ketua PCNU Kabupaten Maros, Ketua IKA PMII Maros Abrar Rahman, Ketua GP Ansor Maros Abustan, Ketua STAI DDI Maros Muhammad Azmi, serta Ketua PC PMII Kabupaten Maros Haidir Idris.
Dalam sambutannya, Ketua PMII Maros, Haidir Idris, menegaskan pentingnya kedisiplinan, spiritualitas, dan kesehatan sebagai fondasi utama bagi setiap anggota PMII. “Tanpa kedisiplinan, kita tidak bisa mencapai tujuan. Tanpa spiritualitas, kita akan kehilangan arah. Dan tanpa kesehatan, kita tidak akan mampu bergerak dengan maksimal,” ujarnya.
Abustan, Ketua GP Ansor Maros, menekankan bahwa PMII harus tetap menjadi wadah pergerakan yang aktif dan dinamis. “Pergerakan adalah esensi dari PMII. Jangan pernah klaim sebagai anggota PMII jika tidak turun ke jalan,” katanya.
Muhammad Azmi, Ketua STAI DDI Maros, menambahkan bahwa penting bagi anggota PMII untuk berkompetisi dan memperjuangkan hak-hak di era sekarang. “Namun, kita harus tetap memperhatikan kondisi lokal kita,” tuturnya.
Acara yang diakhiri dengan doa bersama tersebut menggambarkan komitmen PMII STAI DDI Maros untuk terus menjadi garda terdepan dalam memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Kabupaten Maros.