Selasa, Desember 10, 2024
27.1 C
Jakarta

Menteri Kominfo Ungkap Modus Baru Perjudian Online Melalui Deposit Pulsa

spot_imgspot_img

Jakarta – reaksipress.com – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengungkapkan temuan terbaru terkait modus baru dalam perjudian online yang menggunakan metode deposit pulsa operator seluler. Menurut laporan dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), modus ini membuat proses pelacakan aktivitas perjudian online menjadi lebih sulit.

“Kami mendapati bahwa pelaku judi online kini memanfaatkan deposit melalui pulsa operator seluler, yang memperumit upaya penindakan,” ungkap Menkominfo Budi Arie seperti yang dikutip dari Antara, Selasa (18/6/24).

Menghadapi perkembangan ini, Menkominfo menyatakan akan mengintensifkan sosialisasi kepada semua operator seluler terkait dampak negatif perjudian online ini. Salah satu langkah konkret yang akan diambil adalah mengirimkan surat resmi kepada operator seluler untuk aktif terlibat dalam upaya pemberantasan perjudian online dan tidak memfasilitasi aktivitas ilegal tersebut.

“Kami akan mengirim surat secara resmi kepada operator seluler untuk berperan aktif dalam memberantas perjudian online dan tidak mendukung kegiatan il